Jayapura – Anggota Komisi I DPR Papua, Nioluen Kotouki,S.IP meminta Presiden RI Ir. H Joko Widodo (Jokowi) merealisasikan janji politiknya menyelesaikan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) di Tanah Papua,
“Waktu periode pertama beliau (Presiden Jokowi,red) berjanji akan selesaikan pelanggaran HAM di Papua yang terus terjadi. Jadi sekarang realisasikanlah janji politik itu,” kata Nioluen Kotouki ketika menghubungi sumber Humas DPRP via selulernya, Kamis (16/4).
Dikatakan Kotouki, segala cara telah dikerahkan pemerintah untuk menyelesaikan persoalan Papua namun sampai saat ini tak berhasil. Oleh karena itu, tak ada salahnya jika Pemerintah Pusat menggunakan langkah dialog untuk menyelesaikan persoalan Papua.Tak hanya itu, lanjut Politisi PKS Papua ini, TNI-Polri harus mengedepankan tindakan preventif seperti dialog. Sehingga, kejadian seperti di Timika beberapa hari lalu tidak terulang lagi, “Pemerintah pusat harus melihat masalah Papua secara bermartabat. Saya sudah berulangkali pesan melihat Papua harus dengan pendekatan dialog. Kalau tidak, sampai kapan masyarakat jadi korban,” ucapnya
Ditambahkan Kotouki, personel TNI dan Polri baik yang organik maupun non organik juga perlu mengetahui karakteristik kehidupan Orang Asli Papua (OAP). Ia menambahkan, untuk kasus di Timika, merupakan tindakan yang tidak manusiawi. “Ini juga yang perlu diperhatikan oleh pimpinan TNI/Polri,” Pungkasnya (AW/Tim Humas DPRP)