Jayapura, www.dpr-papua.go.id – Puluhan buruh mogok kerja (Moker) PT Freeport Indonesia pada, Kamis, (28/07/2022) kembali mendatangi DPRP. Kedatangan perwakilan Buruh Moker PT.FI yang diterima oleh Komisi I DPRP guna menagih janji Ketua DPR Papua dan Presiden RI, Ir Joko Widodo terhadap nasib mereka yang sudah 5 tahun terkatung-katung.
Koordinator Moker Freeport di Jayapura, Anthon Awom mengatakan bahwa kedatang perwakilan Buruh Moker PT.FI ke DPRP untuk menagih janji atas nasib mereka,”Hari ini, kami buruh Moker Freeport mendatangi DPR Papua untuk menagih janji Ketua DPR Papua, dimana pada 27 Juli 2020, kami bersama tim LBH Papua menyampaikan aspirasi dan pengaduan kami secara langsung kepada pak Ketua DPR Papua dan pada saat itu, Ketua DPR Papua mengatakan bahwa aspirasi itu akan ditindaklanjuti, tidak boleh digantung,” Tegas Anthon Awom di ruang Rapat Komisi I DPRP, Kamis,(28/07/2022)
Dikatakan Awom bahwa dari pengaduan yang disampaikan pada tahun 2020 itu, sampai sekarang belum ada tindaklanjut. Bahkan, perwakilan buruh Moker Freeport beberapa kali mendatangi DPR Papua untuk menanyakan tindaklanjut terhadap nasib para buruh Moker Freeport, salah satunya dengan membentuk Panitia Khusus (Pansus) namun sampai saat ini, lanjut Anthon, belum ada kejelasan dari Ketua DPR Papua maupun Ketua Komisi I DPR Papua terhadap tindaklanjut aspirasi para buruh Moker Freeport itu,” Kami bingung apa yang menjadi persoalan di DPR Papua dan tugas DPR Papua untuk mengawasi kinerja Dinas Tenaga Kerja sehingga aspirasi dari buruh Moker Freeport itu tidak berjalan,” ucapnya
