JAYAPURA, REPORTASEPAPUA.COM -Dalam moment demokrasi ini, Anggota DPR Papua lewat pengangkatan 14 kursi dari wilayah Saireri, Yonas Alfons Nussy menghimbau masyarakat untuk tidak percaya dengan berita-berita hoax yang beredar seusai pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta anggota legislatif baik di tingkat kabupaten/kota, provinsi maupun pusat, sehingga dapat berjalan dengan aman dan lancar.
“Kita baru saja menyelesaikan sebuah pesta demokrasi di mana kita semua sudah memberikan hak suara kita sebagai warga negara untuk melakukan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden begitu juga dengan pemilihan wakil rakyat ditingkat Kabupaten/Kota, Provinsi,” kata Yonas Alfons Nussy, kemarin.
Lanjut dikatakan, terkait dengan hasil yang sementara kita dengar dan kita saksikan bersama yang sementara ini sedang dihitung oleh setiap TPS maupun yang dilakukan oleh para penyelenggara dan pengawas dalam rangka bagaimana merampungkan semua suara rakyat yang disampaikan dari Sabang hingga Merauke untuk selanjutnya diumumkan kepada seluruh warga Indonesia.
Berkaitan dengan hal tersebut, legislator Papua ini menghimbau kepada masyarakat untuk tetap bersabar menunggu pengumuman resmi hasil penghitungan suara secara nasional oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Kita menghormati konstitusi Negara kita, kita juga percayakan semua ini kepada KPU dengan tidak mendengarkan hasutan yang berbau sara dan lain-lain sebagainya atau provokasi berita-berita hoax yang sementara beredar yang nantinya menjuruskan atau dapat memancing emosional kita,” tandasnya.
Untuk itu, Nussy berharap, jika ada perselisihan atau gugatan agar segera melaporkan secara berjenjang, seperti Bawaslu dan ke MK.
“Jadi mari kita bersama-sama membangun kebersamaan dan kembali merajut kebersamaan untuk membangun Indonesia yang maju dan lebih baik lagi,” tekannya.(tiara)